TA : Rancang Bangun Sistem Informasi Potensi Pertanian Tanaman Pangan di Kabupaten Jombang (Studi Kasus: Kecamatan Megaluh)

Santoso, Mayska Fidya (2013) TA : Rancang Bangun Sistem Informasi Potensi Pertanian Tanaman Pangan di Kabupaten Jombang (Studi Kasus: Kecamatan Megaluh). Undergraduate thesis, Stikom Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf - Accepted Version

Download (237kB)
[img] Text
DAFTAR_ISI.pdf - Accepted Version

Download (178kB)
[img] Text
BAB_I.pdf - Accepted Version

Download (253kB)
[img] Text
BAB_II.pdf - Accepted Version

Download (597kB)
[img] Text
BAB_III.pdf - Accepted Version

Download (970kB)
[img] Text
BAB_V.pdf - Accepted Version

Download (120kB)
[img] Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf - Accepted Version

Download (242kB)

Search this title on : |

Abstract

Potensi pertanian adalah suatu aset berharga yang dimiliki oleh Kabupaten Jombang terutama potensi pertanian di Kecamatan Megaluh. Pertanian merupakan salah satu sektor utama yang menjadi titik ungkit pembangunan daerah. Oleh karena itu, Dinas Pertanian Kabupaten Jombang membangun suatu kelembagaan petani madiri yang bekerjasama dengan Sub Terminal Agribisnis yang menampung dan memasarkan semua hasil panen dari petani yang tergabung dalam kelompok tani mandiri. Sub Terminal Agribisnis saat ini memasarkan hasil panen petani bersadarkan stok barang yang ada di gudang, sedangkan permintaan pesanan dari customer terlalu banyak dan seringkali tidak terpenuhi dalam sekali periode masa tanam. Jika proses pemasaran hasil panen menunggu barang ready stock di gudang tentu saja hal tersebut akan berdampak buruk bagi komoditas tanaman tersebut karena penyimpanan yang terlalu lama akan membuat komoditas tanaman tersebut busuk dan juga proses pengiriman barang dari petani ke STA yang terlalu lama membuat customer menunggu tanpa mengetahui berapa jumlah stok komoditas pangan yang tersedia. Oleh karena itu, STA membutuhkan suatu sistem informasi potensi pertanian tanaman pangan yang dapat memberikan informasi tentang berapa jumlah stok yang tersedia pada periode masa tanam mendatang, varietas apa saja yang tersedia, daerah mana saja yang memiliki potensi terbesar serta petani mana saja yang tergabung dalam kelompok petani mandiri yang menanam komoditas pangan tersebut. Sistem ini dapat memberikan informasi berupa jumlah produksi tanaman pangan sehingga proses penjualan dan pemesanan komoditas pangan Kabupaten Jombang dapat berjalan dengan baik dan dapat digunakan dalam pengambilan keputusan untuk pengembangan lahan pertanian di Kecamatan Megaluh. Jika terjadi penurunan produksi tanaman pangan maka Dinas Pertanian Kecamatan Megaluh dapat mengambil tindakan untuk mengatasi hal tersebut dan begitu juga jika terjadi kenaikan produksi tanaman pangan di daerah tersebut maka daerah tersebut dapat digunakan sebagai daerah percontohan bagi daerah lainnya. Sedangkan kelembagaan petani mandiri digunakan Dinas Pertanian Jombang untuk mendata siapa saja petani yang mengadakan kontrak kerja untuk melakukan transaksi jual beli dengan STA. Hal tersebut dilakukan untuk melaksanakan serangkaian usaha tani di sektor hulu.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Mayska Fidya Santoso (07410100408)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Potensi Pertanian, Tanaman Pangan
Dewey Decimal Classification: 600 – Technology > 630 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Agung P. W.
Date Deposited: 07 Oct 2016 09:34
Last Modified: 07 Oct 2016 09:34
THESIS ADVISORS: 1. UNSPECIFIED (NIDN : UNSPECIFIED)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/1607

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item