TA : Analisis Kesuksesan Website STIKIP PGRI Jombang dengan Menggunakan Model DELONE dan MCLEAN

Putra, Ekky Anugrah (2019) TA : Analisis Kesuksesan Website STIKIP PGRI Jombang dengan Menggunakan Model DELONE dan MCLEAN. Undergraduate thesis, Institut Bisnis dan Informatika Stikom Surabaya.

[img]
Preview
Text
12410100156-2019-STIKOMSURABAYA.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB) | Preview

Search this title on : |

Abstract

Sekolah Tinggi Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP PGRI) Jombang merupakan sebuah sekolah tinggi yang berfokus pada pendidikan guru yang memiliki sebuah website resmi yang beralamatkan di www.stikipjb.ac.id sebagai suatu upaya untuk menyediakan informasi profil universitas secara detail, pelayanan akademik dan komunikasi dengan mahasiswa, serta meningkatkan kualitas layanan bagi pengunjung website. Permasalahannya website ini belum pernah dievaluasi oleh STIKIP PGRI Jombang untuk mengetahui seberapa besar tingkat kesuksesan website www.stikip.ac.id, Akibatnya tidak ada masukan terhadap pengelola website guna memberikan feedback kepada pengguna. Berdasarkan permasalahan di atas, maka dalam penelitian ini dilakukan analisis website dengan menggunakan metode Delone dan McLean. Pengujian tingkat kesuksesan pada metode ini dilakukan dengan melihat pengaruh Variabel Kualitas Sistem dan Kualitas Informasi terhadap Variabel Penggunaan dan kepuasan pengguna, Selanjutnya berdasarkan kedua Variabel tersebut dilihat juga pengaruhnya terhadap Variabel Manfaat Bersih. Berdasarkan pengolahan data kuesioner sebanyak 156 responden, diperoleh hasil analisis bahwa Variabel Kualitas Sistem memengaruhi secara langsung Variabel Kepuasan Pengguna sebesar 50,1% dan Variabel Kualitas Sistem memengaruhi secara langsung Variabel Penggunaan sebesar 49,1%. Kemudian untuk Variabel Kualitas Layanan memengaruhi secara langsung Variabel Kepuasaan Pengguna sebesar 83,4% dan Variabel Manfaat Bersih memengaruhi Variabel Penggunaan sebesar 73,9%.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Ekky Augrah Putra (12410100156)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Website, Delone dan McLean, AMOS.
Dewey Decimal Classification: 600 – Technology > 620 Engineering & Applied operations > 621 Applied physics
Divisions: Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Andriyani Septawatiningtyas
Date Deposited: 04 Nov 2019 11:53
Last Modified: 06 Jan 2020 17:07
THESIS ADVISORS: 1. UNSPECIFIED (NIDN : UNSPECIFIED)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/3420

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item