TA : Implementasi dan Analisis MPLS-TE pada Jaringan Berbasis Mikrotik

Purnomo, Rachmad Riadi Hari (2015) TA : Implementasi dan Analisis MPLS-TE pada Jaringan Berbasis Mikrotik. Undergraduate thesis, Institut Bisnis dan Informatika Stikom Surabaya.

[img]
Preview
Text
10410200079-2015-STIKOMSURABAYA.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Search this title on : |

Abstract

Saat ini, permintaan layanan internet meningkat. Dengan demikian, untuk mengatasi efek kenaikan lalu lintas pada internet digunakan teknologi Multiprotocol Label Switching (MPLS). Dalam perkembangan teknologi ini MPLS-Traffic Engineering diperkenalkan untuk melengkapi teknologi MPLS sebelumnya. Traffic Engineering dalam MPLS yaitu proses pemilihan saluran data trafik untuk menyeimbangkan beban trafik di berbagai jalur dan titik network serta memanajemen trafik pada jaringan yang lebih baik dengan menggunakan jalur alternative. Penelitian pada MPLS-TE tahap pertama adalah pemberian alamat pada 4 router mikrotik serta konfigurasi MPLS-TE. Tahap kedua adalah pengambilan data dari PC 1 ke PC 2. Sedangkan tahap ketiga adalah pengambilan data dengan software wireshark. Tahap yang terakhir adalah pengujian dan perhitungan data untuk mengetahui hasil kualitas data yang didapat untuk menjadi acuan menarik kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian implementasi dan analisis MPLS-TE pada jaringan berbasis mikrotik, kinerja MPLS tidak berbeda secara signifikan dengan MPLS-TE. Analisis yang dilakukan dengan menggunakan parameter QoS seperti latency (delay), jitter, throughput dan packet loss.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Rachmad Riadi Hari Purnomo (10410200079)
Uncontrolled Keywords: MPLS, MPLS-TE, Quality of Service, Mikrotik
Dewey Decimal Classification: 000 – Computer science, information & general works > 000 Computer science, knowledge & systems > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Maria Nugrahayu
Date Deposited: 03 Apr 2020 13:45
Last Modified: 03 Apr 2020 13:45
THESIS ADVISORS: 1. UNSPECIFIED (NIDN : UNSPECIFIED)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/4204

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item