Yuliansyah, Muhammad Sofa (2021) TA : Rancang Bangun Penyedia Jasa Travel Wisata Berbasis Website pada Aplikasi Lovely Corpin Tour & Travel. Undergraduate thesis, Universitas Dinamika.
|
Text
16410100029-2021-UNIVERSITASDINAMIKA.pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text
16410100029-2021-LAMPIRAN.pdf - Accepted Version Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Search this title on : |
Abstract
Lovely Corpin Tour & Travel berdiri sejak tahun 1997 hingga saat ini yang telah bergerak dibidang tour & travel baik dalam negeri (inbound) dan luar negeri (outbound) dengan menyediakan beberapa paket perjalanan wisata. Produk dari Lovely Corpin Tour & Travel adalah paket wisata dan pembuatan dokumen visa. Penulis melakukan topik pembahasan mengenai penyedia jasa travel wisata pada Lovely Corpin Tour & Travel. Untuk menentukan proses pemilihan paket wisata dimulai dari pilih paket wisata, dan harga paket wisata. Tidak adanya aplikasi tersebut membutuhkan proses yang lebih lama saat proses pemilihan paket wisata dan tidak memberikan solusi paket wisata terbaik yang sesuai dengan keinginan calon pelanggan. Solusi untuk permasalahan yang ada adalah merancang dan membangun website penyedia jasa travel wisata pada Lovely Corpin Tour & Travel menggunakan metode AHP (Analytical Hierarchy Process). Metode Analytical Hierarchy Process digunakan untuk menganalisa penilaian setiap kriteria dan alternatif paket wisata, melakukan perubahan suatu nilai bobot setiap kriteria. Hal ini berguna untuk pemilihan paket wisata sehingga akan didapatkan paket wisata yang tersedia. Aplikasi penjualan paket wisata pada Lovely Corpin Tour & Travel berbasis website memiliki fitur penjualan paket wisata, perhitungan menggunakan metode pengambilan keputusan dengan melakukan perbandingan berpasangan antara kriteria pilihan dan juga perbandingan berpasangan antara pilihan yang ada dengan menggunakan metode AHP, pembayaran menggunakan payment gateway midtrans GoPay dan mencari harga paket wisata sesuai uang yang dimiliki calon pelanggan. Aplikasi website yang telah dibangun telah diuji secara fungsional. Hasil pengujian menunjukan bahwa dengan memberikan rekomendasi paket wisata dengan kriteria dan alternatif yang telah ada dapat membantu pelanggan memilih paket wisata sesuai dengan kriteria yang diinginkan
Export Record
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Additional Information: | Muhammad Sofa Yuliansyah (16410100029) |
Uncontrolled Keywords: | Metode AHP, SDLC, Payment Gateway, Midtrans, GoPay. |
Dewey Decimal Classification: | 000 – Computer science, information & general works > 000 Computer science, knowledge & systems > 006 Special computer methods |
Divisions: | Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Sistem Informasi |
Depositing User: | Muhammad Sofa Yuliansyah |
Date Deposited: | 03 Mar 2021 07:51 |
Last Modified: | 03 Mar 2021 07:51 |
THESIS ADVISORS: |
1. UNSPECIFIED (NIDN : UNSPECIFIED)
|
URI: | http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/5566 |
Download Statistics
Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Actions (login required)
View Item |