TA : Perancangan Buku Fotografi Esai Tenun Gedog sebagai Media Pelestarian Budaya Tradisional Kabupaten Tuban

Ardiansyah, Farezal (2022) TA : Perancangan Buku Fotografi Esai Tenun Gedog sebagai Media Pelestarian Budaya Tradisional Kabupaten Tuban. Undergraduate thesis, Universitas Dinamika.

[img]
Preview
Text
18420100087-2022-UNIVERSITASDINAMIKA.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text
18420100087-2022-LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (711kB)

Search this title on : |

Abstract

Tenun Gedog diambil dari suara “dog...dog...dog...” di saat para penenun membuat helaian kain tenun khas Tuban. Kabupaten Tuban memiliki potensi dalam perkembangan karya seni yang dihasilkan oleh masyarakat sekitar, yaitu kerajinan Tenun Gedog khas Kabupaten Tuban. Perkembangan Tenun Gedog yang tidak merata pada 20 kecamatan yang terletak di Kabupaten Tuban, melainkan hanya pada Kecamatan Kerek yang bertepatan di tiga desa, yaitu Desa Margorejo, Kedungrejo, dan Gaji sebagai lokasi sentra produksi Tenun Gedog yang masih aktif hingga saat ini. Kurangnya media dan edukasi dalam melestarikan Tenun Gedog ke masyarakat secara luas sehingga Tenun Gedog tidak punah keberadaannya dan dapat menarik minat kalangan muda untuk peduli akan keberadaannya merupakan permasalahan yang sedang dihadapi oleh Galeri Batik Gedog Melati Mekar Mandiri Desa Margorejo Kecamatan Kerek Kabupaten Tuban. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perancangan buku fotografi esai sebagai salah satu media pelestarian ragam dan keunikan Tenun Gedog khas Kabupaten Tuban. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang bersumber dari hasil observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi literatur. Dari hasil analisis yang didapat, ditemukan kata kunci “Valuable” yang memiliki arti sesuatu yang bernilai, berguna atau memiliki manfaat yang menggambarkan nilai sejarah yang kuat dan manfaat sebagai busana dengan berbagai variasi Tenun Gedog yang khas. Hasil perancangan ini diimplementasikan ke dalam media utama yaitu buku, sedangkan media pendukung berupa X-banner, Poster, Packaging Box, Pembatas Buku, Sticker, dan Paper Bag.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Farezal Ardiansyah (18420100087)
Uncontrolled Keywords: Buku, Fotografi Esai, Tenun Gedog, Pelestarian, Budaya Tradisional, Kabupaten Tuban
Dewey Decimal Classification: 000 – Computer science, information & general works > 050 Magazines, journals & serials > 050 General serial publications
Divisions: Fakultas Desain dan Industri Kreatif > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Farezal Ardiansyah
Date Deposited: 01 Aug 2022 08:29
Last Modified: 01 Aug 2022 08:29
THESIS ADVISORS: 1. Dhika Yuan Yurisma, M.Ds., ACA. (NIDN : 0720028701)
2. Siswo Martono, S.Kom., M.M. (NIDN : 0726027101)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/6542

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item