LKP : Laporan Akhir Magang & Studi Independen Bersertifikat Pengembangan Laptop Merah Putih di PT ITS TEKNO SAINS

Muhammad, Alfianshah Maulana (2023) LKP : Laporan Akhir Magang & Studi Independen Bersertifikat Pengembangan Laptop Merah Putih di PT ITS TEKNO SAINS. Undergraduate thesis, Universitas Dinamika.

[img] Text
19410200008-2023-UNIVERSITASDINAMIKA.pdf - Accepted Version

Download (1MB)
[img] Text
19410200008-2023-LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (964kB)

Search this title on : |

Abstract

Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat merupakan salah satu program Kampus Merdeka yang diselenggarakan oleh Kemendikbud Ristek bagi mahasiswa untuk mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat dengan terjun langsung ke dunia kerja sebagai persiapan karier di masa depan. Dalam mengikuti program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka, mahasiswa akan diberikan materi dan project yang sesuai dengan tema magang yang di ambil. Dalam hal ini, tema yang diambil yaitu Pengembangan Laptop Merah Putih. Program Pengembangan Laptop Merah Putih dan Tablet DigITS adalah usaha pemerintah untuk pemerataan pemanfaatan teknologi dan informasi untuk pelajar di daerah 3T serta optimalisasi penggunaan TKDN. Oleh karena itu, mahasiswa diharapkan dapat terlibat dalam riset dan pengembangan Laptop Merah Putih, sehingga dapat menggali potensi serta skill-skill yang tidak didapatkan di dunia perkuliahan. PT. ITS Tekno Sains merupakan salah satu perusahaan dibawah naungan ITS yang bergerak dibidang konsultasi, pelatihan, dan pengembangan teknologi tepat guna. PT. ITS Tekno Sains diberikan amanat untuk ikut terlibat dalam konsorsium Pengembangan Laptop Merah Putih bersama dengan ITB, UI, serta Telkom University. Magang dilaksanakan secara luring dan dilaksanakan kelas daring dan asinkron selama 4 bulan, dimana kegiatan luring dilaksanakan di PT. ITS Tekno Sains dan kelas daring diberikan oleh Intel. Magang ini dibagi menjadi 3 kelompok sesuai dengan keahlian yang dipelajari, yaitu, Hardware engineer, Software engineer, dan Industrial designer. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa sesuai dengan kompetensi masing-masing dibagi dalam tiga divisi yaitu industrial designer, hardware engineer, dan software engineer.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Alfianshah Maulana Muhammad (19410200008)
Uncontrolled Keywords: Laptop Merah Putih, Daerah 3T, Kampus Merdeka
Dewey Decimal Classification: 000 – Computer science, information & general works > 000 Computer science, knowledge & systems > 004 Computer science
Divisions: Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Alfianshah Maulana Muhammad
Date Deposited: 09 Feb 2023 21:17
Last Modified: 09 Feb 2023 21:17
THESIS ADVISORS: 1. Pauladie Susanto, S.Kom., M.T. (NIDN : 0729047501)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/6919

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item