TA : Rancang Bangun Aplikasi Rekrutmen dan Seleksi Calon Pegawai Kontrak Dinas Komunikasi dan Informatika Surabaya Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process

Hadi, Muhammad Miftahul (2023) TA : Rancang Bangun Aplikasi Rekrutmen dan Seleksi Calon Pegawai Kontrak Dinas Komunikasi dan Informatika Surabaya Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process. Undergraduate thesis, Universitas Dinamika.

[img] Text
18410100211-2023-UNIVERSITASDINAMIKA.pdf - Published Version

Download (2MB)
[img] Text
18410100211-2023-LAMPIRAN.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Search this title on : |

Abstract

Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Surabaya memiliki beberapa pengelompokan pegawai dengan cara dalam perekrutan yang juga berbeda. Salah satu diantara jenis pegawai tersebut adalah pegawai kontrak, dimana pegawai kontrak memiliki perbedaan yang terikat dalam Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT). Permasalahan yang dialami oleh Dinkominfo terkait dengan perekrutan pegawai kontrak adalah pada pendaftaran dan perhitungan nilai calon pegawai. Permasalahan pertama yaitu pendaftaran yang masih dilakukan secara luring atau dengan datang langsung ke Dinkominfo atau dengan email. Akibat dari permasalahan ini adalah lamanya waktu yang dibutuhkan untuk melakukan pendataan ulang serta validasi identitas maupun dokumen calon pegawai kontrak, dimana membutuhkan 1 sampai 2 hari kerja. Permasalahan kedua yaitu pada perhitungan nilai, dimana perhitungan ini tidak memiliki bawaan bobot kriteria yang sama sehingga akan membuat susah pihak recruitment setiap kali ada perekrutan yang dilakukan, dan jika terdapat perekrutan dalam waktu yang berdekatan atau bersamaan maka bagian recruitment akan kesulitan dalam perhitungan nilai tersebut. Berdasarkan permasalahan yang telah diuraikan di atas solusi yang ditawarkan adalah dengan membuat aplikasi rekrutmen dan seleksi calon pegawai kontrak yang dapat memudahkan bagian recruitment untuk membuka lowongan, validasi data dimana recruitment tidak perlu melakukan pendataan ulang, serta memberi fleksibilitas untuk bagian yang melakukan perekrutan terhadap pemberian kriteria, menambahkan jenis kriteria, memberi bobot kriteria serta melakukan perhitungan nilai dengan rekomendasi akhir dari metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Pengujian yang dilakukan adalah dengan perbandingan waktu yang dibutuhkan, berdasarkan hasil uji coba, hasil perhitungan membuktikan aplikasi dapat mempercepat proses pendaftaran hingga pelaporan sebanyak 14 kali dari waktu yang dibutuhkan sebelumnya. Pengujian kedua adalah pengujian hasil perhitungan aplikasi dengan manual (excel), hasil yang didapatkan dari pengujian ini terbukti memiliki nilai yang sama, sehingga aplikasi dapat mengimplementasikan metode AHP dengan benar. Penggunaan skala intensitas pada metode AHP dapat menjawab permasalahan ketidakseragaman bobot yang diberikan pada setiap penilaian. Berdasarkan hasil uji coba yang dilakukan, aplikasi dinilai dapat menjawab permasalahan yang terjadi di Dinkominfo Surabaya.


Export Record


Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Muhammad Miftahul Hadi (18410100211)
Uncontrolled Keywords: Seleksi, Bobot Kriteria, Analytical Hierarchy Process, Rekomendasi
Dewey Decimal Classification: 600 – Technology > 650 Management & auxiliary services > 658 General management
Divisions: Fakultas Teknologi dan Informatika > S1 Sistem Informasi
Depositing User: Muhammad Miftahul Hadi
Date Deposited: 20 Feb 2023 11:34
Last Modified: 20 Feb 2023 11:34
THESIS ADVISORS: 1. Ayuningtyas, S.Kom., M.MT. (NIDN : 0722047801)
2. Dr. Sri Suhandiah, S.S., M.M. (NIDN : 0730096902)
URI: http://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/7047

Download Statistics

Downloads over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

View more statistics

Actions (login required)

View Item   View Item